For Blogging From Blogger, Tutorial & Panduan seputar Blogspot

Breaking

Wednesday 24 May 2017

Cara Mencari Uang dengan Memasang Iklan PopAds di Blog

Menghasilkan Dollar dari PopAds

Siapa yang tidak ingin penghasilan tambahan dari internet. Nah, saat ini kita sudah memiliki berbagai penyedia iklan terbaik di dunia maya. Mulai dari Google Adsense, Shorten URL, hingga beberapa cara lainnya dapat Anda tempuh untuk mendapatkan penghasilan tersebut. Namun, kali ini kita akan membahas salah satu penyedia iklan yang cukup populer di dunia blogging, yakni Pop Ads.
Berbeda dengan jenis iklan lainnya, Pop Ads adalah jenis iklan yang akan muncul begitu halaman sebuah blog dibuka. Dengan begitu, Pop Ads dapat dikategorikan sebagai iklan dengan bayaran pay per view. Jadi, dengan mendapatkan banyak pengunjung, maka secara otomatis pundi-pundi uang akan terisi tanpa perlu berharap pengunjung mengklik iklan tersebut. Berikut adalah tips-tips dalam menggunakan Pop Ads agar penghasilan Anda meningkat.

1. Pastikan Traffic Blog Anda Tinggi
Traffic adalah kunci dasar dari semua iklan. Dengan memiliki banyak pengunjung, maka penyedia iklan juga akan senang karena jumlah view dari iklannya bertambah. Jadi, cobalah untuk membuat konten semenarik mungkin agar tercipta suatu blog dengan traffic yang tinggi.

2. Pastikan Blog Anda Dibuka dari Desktop
Ya, iklan tidak akan muncul apabila situs Anda dibuka dari mobile. Oleh karena itu, aturlah konten blog Anda agar pengunjung membukanya melalui desktop. Caranya sederhana, yakni dengan membuat sebuah blog berisi tutorial komputer atau download software komputer. Dengan begitu, pengunjung akan datang melalui komputer atau desktop.

3. Buat Pengunjung Betah
Pop Ads tidak senang dengan blog yang hanya dikunjungi orang di halaman tertentu saja. Untuk meningkatkan penghasilan, pengunjung harus benar-benar “berkeliaran” di blog Anda. Oleh karena itu, buatlah artikel yang memuat sebuah link internal yang menuju ke artikel lain di dalam blog yang sama. Dengan begitu, pengunjung akan “berputar-putar” di dalam blog Anda.

Itulah 3 hal yang bisa menjadi tips bagi Anda yang ingin meningkatkan pendapatan dari Pop Ads, yakni antara lain traffic, kunjungan desktop, dan link internal blog.

Selamat mencoba Selamat berkreasi Salam dari @CyberClown ,,,

No comments:

Post a Comment